Langganan

Tingkatkan Minat Baca, Tim Penggerak PKK Kota Solo Gelar Lomba Dongeng - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Dhima Wahyu Sejati  - Espos.id Solopos  -  Selasa, 11 Juni 2024 - 18:04 WIB

ESPOS.ID - Seorang ibu dan anak mengikuti lomba dongeng tema Keluarga yang diadakan oleh TP PKK Kota Solo di Graha Wisata Niaga, JI Slamet Riyadi No.275, Kota Solo, Selasa (11/6/2024). (Solopos.com/Dhima Wahyu Sejati)

Esposin, SOLO--Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Solo mengadakan Lomba Dongeng Ibu dan Anak dengan tema Keluarga di Graha Wisata Niaga, JI Slamet Riyadi No.275, Kota Solo, Selasa (11/6/2024).

Lomba itu menjadi bagian dari serangkaian acara Pameran Kearsipan dan Perpustakaan Jawa Tengah 2024 yang digelar di tempat yang sama, Senin-Rabu (10-12/6/2024).

Advertisement

Ketua Panitia Lomba Dongeng PKK Kota Solo, Hartini Agung Riyadi, mengatakan lomba tersebut merupakan salah satu program gerakan keluarga Indonesia dalam peningkatan kualitas pendidikan dan pengelolaan ekonomi. 

“Ini merupakan unggulan tim penggerak PKK di Pokja 2. Program literasi merupakan salah satu aspek penting, untuk itu kami menyelenggarakan lomba ini dengan peserta satu pasang ibu dan anak dari tiap-tiap kecamatan,” kata dia.

Wakil II bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi PKK Kota Solo, Hani Handayani, mengatakan pentingnya menumbuhkan budaya kegemaran membaca. Menurutnya menumbuhkan kegemaran membaca tidaklah mudah. Perlu pendekatan yang menyenangkan agar anak mau mulai membaca buku.

Advertisement

“Upaya membudayakan harus dilatih pada anak-anak sedini mungkin, serta dilaksanakan secara berkelanjutan,” kata dia dalam sambutan, Selasa.

Dia mengatakan upaya peningkatan minat baca tidak cukup hanya dilakukan oleh kelompok atau komunitas, namun juga harus dilakukan oleh orang tua, guru, dan masyarakat lainnya.

“Oleh karena itu kami mengajak kepada masyarakat, khususnya orang tua untuk selalu memberikan motivasi kepada anaknya untuk aktif membaca,” lanjut dia.

Advertisement

Dia berharap dengan adanya lomba dongeng diharapkan dapat membantu orang tua untuk menghidupkan kembali budaya membaca.

Advertisement
Ahmad Mufid Aryono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif