Langganan

KPU Minta Klarifikasi Pengunduran Diri Ilyas Akbar Almadani, Ini Hasilnya   - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Indah Septiyaning Wardani  - Espos.id Solopos  -  Rabu, 10 Juli 2024 - 19:15 WIB

ESPOS.ID - Ketua DPD II Partai Golkar Karanganyar Ilyas Akbar Almadani didampingi istri saat dimintai klarifikasi KPU soal pengunduran diri sebagai anggota DPRD terpilih periode 2024-2029 pada Rabu (10/7/2024). (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Esposin, KARANGANYAR-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar memastikan Ilyas Akbar Almadani mundur sebagai anggota DPRD terpilih periode 2024-2029.

Pengunduran diri Ilyas Akbar segera ditindaklanjuti dalam rapat pleno terkait perubahan Surat Keputusan (SK) penetapan calon terpilih anggota DPRD Karanganyar.

Advertisement

Kepastian pengunduran diri Ilyas Akbar Almadani sebagai anggota DPRD terpilih ini diperoleh setelah KPU Karanganyar meminta klarifikasi ke DPD II Partai Golkar pada Rabu (10/7/2024). Ketua KPU Karanganyar Daryono mengatakan klarifikasi dilakukan KPU bersama Bawaslu langsung ke Partai Golkar. Klarifikasi merupakan tindak lanjut PKPU Nomor 6 Tahun 2024.

Dalam klarifikasi ini, Ilyas Akbar Almadani yang juga Ketua DPD II Golkar Karanganyar membenarkan surat pengunduran dirinya. "Surat pengunduran diri dibenarkan oleh Ketua DPD II Golkar yang kebetulan mas Ilyas sendiri. Lalu akan ditindaklanjuti KPU dengan rapat pleno komisioner," kata Daryono di kantor DPD II Partai Golkar Karanganyar.

Advertisement

Dalam klarifikasi ini, Ilyas Akbar Almadani yang juga Ketua DPD II Golkar Karanganyar membenarkan surat pengunduran dirinya. "Surat pengunduran diri dibenarkan oleh Ketua DPD II Golkar yang kebetulan mas Ilyas sendiri. Lalu akan ditindaklanjuti KPU dengan rapat pleno komisioner," kata Daryono di kantor DPD II Partai Golkar Karanganyar.

Daryono menjelaskan kursi anggota DPRD ditinggalkan Ilyas akan diisi peraih suara terbanyak caleg Partai Golkar Karanganyar di bawahnya yang berada di Dapil sama yakni Dapil V. Data KPU, caleg peroleh suara terbanyak di bawah Ilyas ada nama ibunya, Siti Komsiyah. Ilyas meraup 9.321 suara pada pemilu 2024, dan Siti Komsiyah meraup 4.964 suara.

"Di dapil V Golkar mendapatkan dua kursi. Di kursi pertama ada AW Mulyadi dan kedua Ilyas Akbar Almadani. Jika Ilyas mundur, KPU berwenang menggantinya. Yaitu suara terbanyak di bawahnya yakni Siti Komsiyah," katanya.

Advertisement

Sementara itu, Ilyas Akbar mengatakan alasan mundur sebagai anggota DPRD terpilih karena dia akan mendaftar sebagai calon bupati ke KPU Karanganyar. Dia diberi mandat DPP untuk maju sebagai calon bupati Karanganyar. Saat ini, Ilyas sedang menanti surat rekomendasi dari DPP dan hasil akhir survei internal.

"Sudah empat kali survei, hasilnya baik. Kurang satu kali survei lagi. Lembaga survei yang melakukannya dengan melibatkan akademisi dari 10 perguruan tinggi ternama," katanya.

Ilyas mengatakan optimistis mendapatkan rekomendasi DPP maju Pilbup Karanganyar sebagai calon bupati. Ilyas juga akan maju bersama Ketua DPC Demokrat Karanganyar. Tri Haryadi sebagai Cawabup. Ilyas bahkan mengenalkan Kilat yang merupakan singkatan Karanganyar Ilyas Tri di Pilkada Karanganyar 2024.

Advertisement

"Insyaallah pasti dengan Pak Tri Haryadi. KILAT, Karanganyar Ilyas-Tri Haryadi," katanya.

Advertisement
Astrid Prihatini WD - I am a journalist who loves traveling, healthy lifestyle and doing yoga.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif