Langganan

Ini 5 Camilan Khas Karanganyar yang Cocok Banget Untuk Oleh-Oleh - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Diva Kristya  - Espos.id Solopos  -  Senin, 14 Februari 2022 - 14:20 WIB

ESPOS.ID - Salah satu ealase dagang produk UKM Kabupaten Karanganyar di toko pusat oleh-oleh Ubigo Kecamatan Karanganyar. (Istimewa/Dok. Disdagnakerkop dan UKM Karanganyar)

Esposin, KARANGANYAR — Bberwisata ke Karanganyar tak afdal rasanya jika pulang tidak membawa sesuatu. Selain terkenal dengan beragam tempat wisatanya, Karanganyar juga memiliki aneka camilan atau makanannya tak kalah terkenal dan cocok sebagai buah tangan untuk sanak kerabat ataupun orang tersayang.

Untuk mendapatkan oleh-oleh khas Karanganyar sangat mudah sekali. Karena di sepanjang Jl. Lawu, Karanganyar, terdapat banyak toko oleh-oleh khas Bumi Intanpari.

Advertisement

Berikut ini rangkuman beberapa penaganan khas Karanganyar yang cocok untuk oleh-oleh yang dihimpun Esposin dari berbagai sumber, Sabtu (12/2/2022).

Baca Juga: Baru! Ada Wisata Kebun Buah Meksiko di Tawangmangu

Advertisement

1. Bolen Ubigo

Bollen Ubigo Karanganyar. (Instagram/@ubigoBollen)

Bolen Ubigo merupakan produk UMKM Karanganyar yang terkenal. Umumnya bolen berisi pisang, camilan ini berisi ubi ungu yang dibalut dengan kulit pastry. Ubigo ini memiliki rasa manis dan gurih, teksturnya krispi dan lembut membuat orang-orang menjadi ingin balik lagi untuk mencobanya.

Advertisement

2. Jadah Tempe

Jadah Tempe Legend Karangpandan. (jejakpiknik.com)

Jadah tempe merupakan oleh-oleh tradisional Jawa dan menjadi oleh-oleh favorit untuk dibawa. Makanan ini terbuat dari ketan dengan parutan kelapa yang dikukus lalu ditumbuk hingga halus dan ditambahkan tempe bacem. Rasa dari jadah tempe ini gurih dan manis yang cocok di lidah. Salah satu brand yang menjual makanan khas ini adalah Jadah Tempe Legend.

Advertisement

Jadah Tempe Legend dibanderol dengan harga mulai dari Rp15.000-RP30.000 per beseknya. Untuk mendapatkannya, wistawan bisa datang ke sejumlah outletnya. Outlet utamanya terletak di Keprabon, Karangpandan, Kec. Karangpandan, Kabupaten Karanganyar.

3. Timus Ubi Ungu

Timus Ubi Ungu. (cookpad.com)

Timus merupakan salah satu oleh-oleh Karanganyar yang diminati wisatawan. Sebagai daerah penghasil umbi-umbian, Karanganyar banyak memiliki makanan berbahan dasar umbi, salah satunya timus ubi ungu. Sesuai namanya, timus ini dibuat dari ubi ungu yang ditumbuk, ditambahkan gula, dan tepung tapioka.

Ciri khas timus ini yaitu bentuknya oval. Rasanya yang manis dan lembut membuat cemilan ini sangat cocok ditemani oleh secangkir kopi. Tidak sulit untu menemukan timus ubi ungu ini, karena banyak yang menjual oleh-oleh ini.

Baca Juga: Healing Dulu! Ini 5 Objek Wisata di Karanganyar yang Wajib Dikunjungi

Advertisement

4. Balung Kethek

Balung Kethek.(tempawisataseru.com)

Balung kethek dalam bahasa Indonesia artinya tulang monyet. Namun makanan ini tidak benar-benar terbuat dari tulang monyet tentunya. Camilan ini dibuat dari singkong yang diiris tipis-tipis yang digoreng. Teksturnya agak keras digigit, namun rasa gurihnya yang bikin ketagihan. Ada juga yag diberi bumbu rasa manis pedas. Balung kethek merupakan makanan ringan yang murah meriah.

5. Cokelat Chocotin

Chocotin Cokelat Tawangmangu. (Istimewa)

Oleh-oleh lain yang tak kalah menarik adalah cokelat Chocotin. Oleh-oleh ini terbilang baru dan beda. Cokelat ini mempunyai beberapa varian rasa yang menarik seperti, kismis, ubi ungu, kopi lawu, dan pure dark. Pengunjung bisa mendapatkan coklat ini di toko-toko oleh yang ada di Karanganyar dan toko online. Coklat batang ini dibandrol dari mulai harga Rp15.000- Rp28.000.

Advertisement
Kaled Hasby Ashshidiqy - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif