Langganan

Info Lur, 28 Februari 2023 Masjid Raya Sheikh Zayed Dibuka untuk Umum - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Nova Malinda  - Espos.id Solopos  -  Senin, 20 Februari 2023 - 10:47 WIB

ESPOS.ID - Masjid Sheikh Zayed Solo. (Istimewa)

Esposin, SOLO -- Masjid Raya Sheikh Zayed akan dibuka untuk masyarakat umum dalam waktu dekat. Direktur Operasional Masjid Raya Sheikh Zayed, Munajat, mengatakan pihaknya akan membuka Masjid Raya Sheikh Zayed pada akhir Februari 2023.

"Direncanakan 28 Februari 2023, tapi ini sedang konsultasi ke Wali Kota, kami dari join komite direncanakan pada 28 [Februari]," ucap dia kepada wartawan di Balai Kota, Senin (20/2/2023).

Advertisement

Takmir masih mempersiapkan dan mencoba simulasi untuk pembukaan. Salah satunya untuk menyinergikan para tenaga kebersihan, keamanan, area parkir dan lainnya di lingkungan Masjid Raya Sheikh Zayed.

"Simulasi nanti kalau datang dimana, jadi biar mengalir, nanti jamaahnya gimana, nanti menata safnya gimana, lalu kalau ada orang sakit gimana, nanti kalau hujan gimana," jelas dia.

Pengelola menyiapkan segala konsep dan pengaturan masjid saat dibuka nanti. Sehingga, selain menyiapkan petugas kebersihan, pengelola juga mempersiapkan pengaturan jamaah, saf, hingga mitigasi bencana. Diharapkan para jamaah bisa nyaman saat berkunjung ke Masjid Raya Sheikh Zayed.

Advertisement

Dalam simulasi tersebut akan mengundang beberapa komunitas tertentu dan terbatas. Mereka meliputi beberapa imam yang akan memimpin jamaah saat Ramadan, teman-teman difabel, dan lainnya.

"Kami undang untuk Salat berjamaah imamnya dari UAE [Uni Arab Emirat], sekarang juga sudah datang, beberapa imam yang didatangkan dari UAE untuk salat jamaah," ucap dia.

Simulasi dilakukan mulai pagi saat jadwal Salat Subuh sampai Salat Isya. Para komunitas tertentu yang diundang diizinkan untuk salat berjamaah di masjid raya.

Advertisement

Munjat mengatakan pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed secara simbolis akan dilakukan bersamaan dengan perayaan Isra Miraj. Setelah peresmian, masjid akan dibuka untuk masyarakat umum tanpa ada pembatasan kuota pengunjung.

"Buka dari pagi, sebelum subuh [04.00 WIB] sampai pukul 21.00 WIB, itu nanti kalau normalnya, tapi kalau Ramadan beda lagi," papar dia.

 

Advertisement
Ahmad Mufid Aryono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif