Langganan

Ayah Nanang hanya pasrah - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Redaksi  - Espos.id Solopos  -  Sabtu, 22 Oktober 2011 - 05:16 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Sukoharjo (Esposin)--Ayah terduga teroris Nanang Irawan alias Nang Ndut, Lilik H Suprapto mengaku pasrah dengan penangkapan putranya di Madiun, Jatim, Jumat (21/10/2011). Di sisi lain dia mengaku bersyukur putranya ditangkap secara baik-baik.

“Kalau ternyata anak saya bersalah ya apa boleh buat…Alhamdulillah anak saya ditangkap secara baik-baik, jangan sampai dianiaya karena belum tentu anak saya bersalah,” ujar Lilik ketika ditemui di kediamannya Jalan Puntodewo, Cemani, Grogol, Sukoharjo kemarin petang sambil menambahkan terkait penangkapan tersebut pihaknya mengaku berterima kasih kepada aparat yang berwenang.

Advertisement

Menurut Lilik, Nanang sudah lama tidak kontak dengan dirinya. Ketika kontak terakhir beberapa bulan lalu itu pun, komunikasi dengan putranya tidak bisa berjalan lancar dan nomor Ponsel Nanang tidak muncul di layar. Tak lama kemudian suara mereka terputus-putus dan akhirnya hilang.

Ditanya dari mana dia kali pertama mendapat informasi tertangkapnya Nanang, Lilik menyatakan diberi tahu istrinya yang melihat siaran berita di televisi. “Saya ketika itu masih bekerja, terus saya diberi tahu istri,” katanya.

Setelah itu, katanya, menyusul telah tertangkapnya Nanang, dia bahkan memberi tahu ke Polsek Grogol. Karena Lilik merasa sudah menjalin hubungan baik dengan kepolisian setempat.

Advertisement

“Sampai saat ini saya belum diberi tahu pihak berwajib tentang adanya penangkapan anak saya. Justru saya yang memberi tahu kepada kepolisian karena mereka sudah kenal baik dengan saya,” terang dia.

Ditanya lebih lanjut tentang keahlian Nanang yang dikabarkan ahli merakit bom sekaligus instruktur perakit bom, Lilik mengaku tak tahu. Namun sepengetahuannya, Nanang merupakan figur pendiam. Ketika masih serumah dengan dirinya, kegiatan Nanang sehari-hari hanya bekerja dan setelah pulang hanya tinggal di rumah.

(ian)

Advertisement
Advertisement
Anik Sulistyawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif