Langganan

UNDERPASS PURWOSARI : Rencana Pembangunan Mulai Tuai Kritik - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Guruh Cahyono Jibi Solopos  - Espos.id Solopos  -  Rabu, 21 Agustus 2013 - 23:05 WIB

ESPOS.ID - Kawasan Purwosari (Dok/Solopos)

Kawasan Purwosari (Dok/Solopos)

Esposin, SOLO -- Sejumlah pengguna jalan khawatir underpass yang rencana akan dibangun di perlintasan rel kereta api, Purwosari akan bernasib sama dengan underpass Makamhaji. Hal ini mereka ungkapkan kepada Esposin, Rabu (21/8/2013).

Advertisement

Salah seorang pengguna jalan, Sularno,37, mengaku dirinya kurang setuju terhadap rencana pembangunan underpass di Purwosari. Sularno beralasan, underpass berpotensi besar menyebabkan banjir dan kemacetan.

“Seperti yang di Makamhaji, kalau hujan pasti banjir dan mengakibatkan macet. Saya kurang setuju jika dibangun underpass di Purwosari ini,” ungkapnya.

Sularno menambahkan, dirinya lebih setuju jika dibangun fly over. Fly over, lanjutnya terbukti dapat mengurai kemacetan. Ia mencontohkan keberadaan fly over di Janti, Jogja.

Advertisement

“Di Jogja, fly over terbukti bisa mengurai macet. Kalau under pass kok saya kurang yakin. Soalnya, di Purwosari ini jalannya sempit,” katanya.

Seorang pengguna jalan lain, Harjono, 49, justru berpendapat lain. Keberadaan underpass sangat dibutuhkan di Purwosari. Baginya, kemacetan yang terjadi di Purwosari sudah sedemikian parah.

“Kalau sudah ada rencana, segera saja dibangun. Kemacetan sudah sangat parah. Saat ini underpass memang sangat diperlukan di Purwosari,” katanya.

Advertisement

Namun Harjono mengingatkan kepada pihak Dishubkominfo untuk memperhatikan langkah antisipasi saat musim hujan. Harjono menambahkan, potensi banjir menjadi kelemahan dari keberadaan underpass.

Sementara itu, Kasi Manajemen Rekayasa Lalu lintas Dishubkominfo Kota Solo, M Usman, mengakui kelemahan underpass adalah potensi adanya banjir yang diakibatkan oleh air hujan.

“Memang kami mengakui itu. Namun kami sudah memiliki rencana untuk mengatasi hal tersebut. Perlu diingat, banjir yang sering terjadi saat hujan di underpass Makamhaji itu disebabkan ulah warga yang nakal,” paparnya.

Usman menganggap, lubang pembuangan air di underpass Makamhaji sering disumbat oleh warga sehingga dapat menyebabkan banjir. Kasus ini, lanjut Usman, diperkirakan tidak akan terjadi di Purwosari.

Advertisement
Ahmad Mufid Aryono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif