Langganan

Puting Beliung Rusak Belasan Rumah dan Tumbangkan Pohon di Tambak Boyolali - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Nimatul Faizah  - Espos.id Solopos  -  Kamis, 16 Februari 2023 - 20:06 WIB

ESPOS.ID - Sukarelawan dan warga mengevakuasi pohon tumbang akibat puting beliung di Tambak, Boyolali, Kamis (16/2/2023) sore. (Istimewa)

Esposin, BOYOLALI -- Puting beliung mengakibatkan pohon tumbang dan merusak atap belasan rumah di Dukuh Cermo RW 004, Desa Tambak, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Kamis (16/2/2023) sore.

Kasi Kedaruratan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Boyolali, Rima Kusuma, mengungkapkan kejadian berawal dari hujan disertai angin kencang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.

Advertisement

“Kemudian terjadi puting beliung dan mengakibatkan beberapa rumah warga di Dukuh Cermo mengalami kerusakan, terutama pada bagian atap,” ujarnya kepada Esposin, Kamis (16/2/2023).

Ia mengungkapkan berdasarkan data sementara belasan rumah terdampak puting beliung di Dukuh Cermo. Kemudian, satu pohon tumbang menutup akses jalan. Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Boyolali pun segera melakukan asesmen dan pembersihan akibat angin puting beliung di Cermo, Tambak.

Rima mengungkapkan tak hanya tim BPBD yang datang ke lokasi, tapi ada juga dari PMI Boyolali, PLN, perangkat desa Tambak, Koramil Mojosongo, Polsek Mojosongo, dan instansi terkait.

Advertisement

Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif