Langganan

Kunker di Klaten, Wamentan Serahkan Bantuan Alsintan untuk Petani

by Taufiq Sidik Prakoso  - Espos.id Solopos  -  Selasa, 24 September 2024 - 09:35 WIB

ESPOS.ID - Wamentan, Sudaryono (tengah), menyerahkan bantuan ke perwakilan petani saat kunjungan kerja di Desa Sekaran, Kecamatan Wonosari, Klaten, Senin (23/9/2024). (Istimewa/Diskominfo Klaten)

Esposin, KLATEN – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono, menggelar kunjungan kerja di Desa Sekaran, Kecamatan Wonosari, Klaten, Jawa Tengah, Senin (23/9/2024). Dalam kunjungan kerja itu, Wamentan menyerahkan sejumlah bantuan untuk petani di Klaten.

Kunjungan tersebut digelar dalam rangka Gerakan Percepatan Tanam yang dicanangkan Kementerian Pertanian (Kementan).

Advertisement

Dalam kesempatan itu, Sudaryono berbincang secara langsung dengan petani dan dilanjutkan dengan tanam bibit padi di areal persawahan Desa Sekaran. 

“Fungsi dari pemerintah adalah membantu penyelesaian dan membantu para petani untuk mengatasi semua permasalahan yang ada di lahan pertanian. Petani itu kerjanya sudah sulit, jadi jangan sampai kesusahan. Maka tugas pemerintah menyediakan pupuk saat waktu tandur dan dengan mekanisme yang lebih mudah dari yang sebelumnya, serta menjamin hasil panen petani dapat terserap,” ungkap Sudaryono berdasarkan keterangan tertulis yang diterima dari Diskominfo Klaten.

Advertisement

Dalam kesempatan tersebut Sudaryono menyerahkan sejumlah bantuan mulai dari benih hingga alat dan mesin pertanian (alsintan).

Bantuan itu berupa 392.000 kg benih padi, 45.000 kg benih jagung, 393.000 kg pupuk NPK, 20 unit traktor roda dua, sembilan unit traktor roda empat, dan beberapa bantuan pertanian lainnya.

Advertisement

Sekda Klaten, Jajang Prihono, berharap melalui kunjungan tersebut sektor pertanian di Kabupaten Klaten semakin meningkat.

“Penyerahan bibit tani hari ini semoga menjadi awal dan percontohan bagi kelompok tani yang lain untuk terus semangat mengembangkan hasil pertanian yang ada di Kabupaten Klaten, semoga bibit ini bisa tumbuh subur dan memberikan hasil yang melimpah dan menjadi bagian dari upaya kita untuk mencapai ketahanan pangan yang berkelanjutan,” kata Jajang.


Advertisement
Rohmah Ermawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Wamentan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif