Langganan

Ini Makna Angka 1 dan 2 Bagi Para Pasangan Cabup-Cawabup Sragen

by Tri Rahayu  - Espos.id Solopos  -  Senin, 23 September 2024 - 20:25 WIB

ESPOS.ID - Pasangan Bowo-Suwardi (kiri) dan pasangan Sigit-Suroto (kanan) menunjukkan nomor urut mereka masing-masing setelah selesai diundi di Gedung Kartini Sragen, Senin (23/9/2024). (Solopos/Tri Rahayu)

Esposin, SRAGEN—Dua pasangan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) sudah mendapatkan nomor urut masing-masing dan sudah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sragen dalam Rapat Pleno Terbuka di Gedung Kartini Sragen, Senin (23/9/2024).

Pasangan cabup Untung Wibowo Sukawati dan cawabup Suwardi (Bowo-Suwardi) mendapatkan nomor urut 1 sedangkan pasangan cabup Sigit Pamungkas dan cawabup Suroto (Sigit-Suroto) mendapat nomor urut 2.

Advertisement

Cabup Sigit Pamungkas menilai pilihan nomor urut 2 menjadi takdir kemenangan dari Tuhan karena saat mengambilnya sempat diiringi dengan membaca selawat. Sebelumnya, Sigit diberi tahu dengan bahasa kode atau simbolis dari sembilan tokoh punjer di Sukowati atau Sragen bahwa Sigit-Suroto akan mendapatkan nomor urut 2. Dia mempersembahkan nomor urut 2 ini kepada warga Sragen karena kemenangan yang diperjuangkan itu merupakan kemenangan rakyat Sragen.

“Istilah punjer itu adalah orang-orang yang memiliki spiritualitas yang mumpuni dibandingkan dengan orang pada umumnya. Ya, ada kiai da nada yang memiliki kelebihan kebatinan yang tajam untuk menyampaikan kepada saya melalui bahasa kode, yakni kode itu adalah nomor 2,” jelas Sigit saat ditemui wartawan di Posko Kemenangan Sigit-Suroto Kuwungsari, Sragen Kulon, Sragen, Senin petang.

Sigit menjelaskan punjer itu ada di delapan penjuru mata angin dan satu pusatnya. Semua ada di wilayah Sragen. Dia menyampaikan kode yang disampaikan para punjer itu bagian dari kode Tuhan karena kode itu tidak hanya disampaikan para ahli kebatinan tinggi di Sragen tetapi juga disampaikan orang dari luar Sragen.

Advertisement

Sigit juga menjelaskan warna baju biru muda yang dipilihnya karena warna itu sudah dekat dengan hati masyarakat Sragen saat Pemilihan Presiden (Pilpres). Jadi dia berharap warga lebih mudah mengingat warna itu dengan tokoh di Sragen, yakni Sigit-Suroto dalam Pilkada Sragen 2024.

Sementara Cawabup Suwardi dari pasangan Bowo-Suwardi memberi makna tersendiri dengan nomor urut 1 yang didapatnya. Mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sragen itu berpendapat bahwa nomor 1 itu merupakan tanda-tanda alam, bahwa pasangan Bowo-Suwardi itu tetap nomor satu yaitu yang menang dalam Pilkada Sragen 2024. “Bowo-Suwardi jadi, jadi, dan jadi Bupati dan Wakil bupati,” ujarnya optimistis.

Cabup Untung Wibowo Sukawati menambahkan nomor urut 1 itu merupakan awal yang baik dan insyaAllah akan menjadi simbol kemenangan Bowo-Suwardi. Dia berharap selama dua bulan ke depan dua pasangan calon dapat berkompetisi secara sehat.

Advertisement

“Nomor 1 itu wujud dari doa kami bersama. Masyarakat Sragen juga mendukung dan menginginkan Bowo-Suwardi nomor 1, menang. Kemi belum memprediksi sebelumnya karena kami bukan ahli nujum. Nomor 1 ini menjadi kejutan bagi kami. Rata-rata pasangan calon yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Gerindra banyak yang nomor 1,” jelas Bowo saat ditemui wartawan di Gedung Kartini Sragen.

Bowo menekankan setiap melangkah ke politik itu selalu meminta doa restu kepada orang tua, kakak, dan keluarga besar. Setelah itu, kata dia, baru terjun ke masyarakat. Dukungan masyarakat dan restu keluarga itu penting bagi Bowo. “Cuma jangan sampai ada anggapan bahwa itu hanya satu keluarga. Kita sekarang kontestasi. Jadi jangan terpancing,” pesannya.

Advertisement
Astrid Prihatini WD - I am a journalist who loves traveling, healthy lifestyle and doing yoga.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif