Langganan

13 Perlintasan KA Tanpa Palang di Sragen Dijaga Petugas Linmas, Ini Daftarnya

by Tri Rahayu  - Espos.id Solopos  -  Selasa, 18 April 2023 - 17:02 WIB

ESPOS.ID - Pengguna jalan melewati perlintasan KA tanpa palang di Dusun Bedowo, Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo, Sragen, Sabtu (27/6/2015). (JIBI/Solopos/Moh. Khodiq Duhri)

Esposin, SRAGEN — Untuk mengamankan arus mudik dan arus balik, Satpol PP Sragen menerjunkan petugas linmas untuk menjaga perlintasan kereta api (KA) tanpa palang pintu. Mereka akan berjaga selama enam hari, terhitung pada H-3 sampai H+2 Lebaran. Setiap perlintasan tanpa palang pintu dijaga dua petugas linmas mulai pukul 06.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Kepala Satpol PP Sragen, Samsuri, menerangkan perlintasan tanpa palang pintu tersebut memang hanya akan dijaga selama 12 jam. Setiap perlintasan dijaga dua orang. Sementara jumlah perlintasan KA Tanpa palang pintu ada 13 lokasi, artinya dibutuhkan 26 personel linmas.

Advertisement

“Setiap linmas yang bertugas itu diberi honor dari APBD atau Satpol PP. Honornya berapa, menyesuaikan standar satuan harga secara harian dari pemerintah. Mereka bertugas mulai pukul 06.00 WIB-18.00 WIB. Jadi malam hari tidak dijaga. Mereka berjaga mulai H-3, hari H, dan H+2,” katanya saat dihubungi Esposin, Selasa (18/4/2023).

Berikut data perlintasan KA tanpa palang pintu di Sragen

  1. Perlintasan belakang SPBU Jetak, Sidoharjo, Sragen
  2. Perlintasan KUD Duyungan, Sidoharjo, Sragen
  3. Perlintasan Makam Gesing, Sidoharjo, Sragen
  4. Perlintasan Ngembatpadas, Gemolong, Sragen
  5. Perlintasan Dempul Gemolong, Sragen
  6. Perlintasan Kepoh Wonotolo, Gondang, Sragen
  7. Perlintasan Kenten Wonotolo, Gondang, Sragen
  8. Perlintasan Craken Krebet, Masaran, Sragen
  9. Perlintasan Kedungbulus Krebet, Masaran, Sragen
  10. Perlintasan Ngebuk Miri, Sragen
  11. Perlintasan Simpang Empat Kalijambe, Sragen
  12. Perlintasan Karangjati Saren, Kalijambe, Sragen
  13. Perlintasan Kaliwuni, Kalijambe, Sragen.
Advertisement
Advertisement
Kaled Hasby Ashshidiqy - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif