Langganan

Purna Tugas, 4 Anggota Polres Karanganyar Dilepas dengan Pedang Pora - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Sri Sumi Handayani Jibi Solopos  - Espos.id Solopos  -  Minggu, 4 September 2016 - 18:00 WIB

ESPOS.ID - Polres Karanganyar menyelenggarakan upacara pelepasan untuk empat anggota Polres Karanganyar yang memasuki purna bhakti pada bulan ini. Upacara dilaksanakan di Mapolres Karanganyar pada Jumat (2/9/2016). (Istimewa/Dokumentasi Polres Karanganyar)

Empat anggota Polres Karanganyar yang purna tugas dilepas dengan pedang pora.

Esposin, KARANGANYAR - Polres Karanganyar menyelenggarakan upacara tradisi pelepasan purnatugas anggota Polres Karanganyar pada Jumat (2/9/2016).

Advertisement

Sebanyak empat anggota Polres Karanganyar memasuki masa pensiun per Kamis (1/9/2016). Mereka adalah Kompol Siti Nurjanah, Aiptu Ngusman, Bripka Kasmani, dan Brigadir Suharsono. Upacara tradisi pelepasan purnatugas diwarnai tangis haru beberapa anggota Polres Karanganyar.

Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak, menyampaikan upacara tradisi pedang pora itu dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan kepada Bhayangkara Polres Karanganyar yang memasuki masa pensiun. Ade didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Karanganyar, Fatimah, mengantar empat anggota Polres yang sudah purnatugas sampai pintu gerbang.

"Dua mobil patwal Satuan Lalu Lintas Polres Karanganyar mengantar empat anggota Polres Karanganyar yang purnatugas. Diantar menuju rumah masing masing," kata Ade melalui siaran pers yang diterima espos.id, Sabtu (3/9/2016).

Advertisement

Suasana haru makin terlihat ketika Pamen Polres Karanganyar, Kompol Siti Nurjanah, melaksanakan sujud syukur sebagai ungkapan syukur dan terima kasih pada Allah. Siti bersyukur karena Allah masih memberikan nikmat sehat sampai memasuki akhir masa dinas. Anggota Polres Karanganyar berjajar dan menyalami empat anggota Polres Karanganyar.

Salah satu anggota purnatugas, Aiptu Ngusman, mengatakan terharu dan berterima kasih kepada Kapolres Karanganyar.

"Saya terharu dengan upacara pelepasan ini. Kami tidak menyangka Kapolres menyelenggarakan upacara pelepasan," tutur lelaki yang bertugas di Polsek Colomadu.

Advertisement

 

Advertisement
Anik Sulistyawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif