Langganan

Punya View Masjid Sheikh Zayed, Skybridge Solo akan Dijadikan Objek Wisata Baru - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gigih Windar Pratama  - Espos.id Solopos  -  Minggu, 25 Desember 2022 - 20:07 WIB

ESPOS.ID - Petugas kebersihan mengepel lantai di jembatan penghubung antarmoda (skybridge) yang menghubungkan Terminal Tirtonadi dengan Stasiun Balapan, Solo (M. Ferri Setiawan/JIBI/Solopos)

Esposin, SOLO -- Skybridge atau jembatan penghubung Terminal Tirtonadi Solo dan Stasiun Kereta Api Solo Balapan akan dikembangkan jadi wisata baru di Kota Solo. Bahkan tak menutup kemungkinan di jembatan itu digelar sejumlah event atau acara.

Potensi skybridge diharapkan bukan hanya sebagai jalur pengubung terminal menuju stasiun atau pun sebaliknya, tetapi juga bisa bernilai wisata. Kepala Terminal Tirtonadi Solo, Joko Sutriyanto, saat ditemui Esposin, Minggu (25/12/2022), menjelaskan adanya wacana meningkatkan potensi skybridge sebagai daya tarik wisata, bukan hanya sebagai jembatan penghubung.

Advertisement

"Skybridge ini punya potensi bukan hanya sebagai jembatan pengubung. Kami punya data sejak Oktober 2022 ini setidaknya ada 10.000 orang melewati skybridge ini setiap bulannya. Angkanya terus naik mendekati akhir tahun. Maka dari itu kami melihat potensi pengembangan wisata di skybrigde," urai Joko.

Menurut Joko, di skybridge, mereka yang berwisata atau sekadar lewat bisa menikmati pemandangan Kota Solo, termasuk keindahan Masjid Raya Sheikh Zayed di Gilingan. Masjid itu terlihat jelas dari skybridge.

"Jadi yang dari terminal menuju stasiun atau sebaliknya juga bisa menikmati pemandangan di Kota Solo," lanjut Joko. Ia menambahkan sempat ada event lomba menggambar untuk anak-anak beberapa waktu lalu di skybridge.

Advertisement
Baca Juga: 15 Tempat Terkenal dan Paling Wajib Dikunjungi saat Jalan-Jalan di Kota Solo

Menurut Joko, hal itu menunjukkan potensi yang luas dari skybridge tersebut. "Acaranya juga ramai dan sekitar 50 peserta bisa berkarya dengan nyaman dan para pengguna reguler juga tidak merasa terganggu. Mungkin bisa diuji coba untuk membuat event lain seperti thrifting atau acara lain," ucap Joko.

Meskipun demikian, tetap ada beberapa tantangan yang dihadapi untuk mewujudkan ide mengembangkan skybridge sebagai objek wisata di Solo. Salah satunya kebersihan.

"Keamanan di skybridge itu sudah terjamin karena ada kamera pengawas 24 jam di sejumlah titik dan ada pengamannya. Tantangannya mungkin kebersihan di skybridge sama penerangannya," jelasnya.

Advertisement
Baca Juga: Integrasikan BST-Feeder dan KRL Solo-Jogja, Begini Kesiapan Dishub Solo

Sebagai informasi, skybridge yang selesai dibangun 2017 lalu ini memang diproyeksikan untuk memfasilitasi konektivitas intermoda. Jembatan ini memangkas jarak tempuh dari Stasiun Solo Balapan menuju Terminal Tirtonadi yang sejauh 1,5 km menjadi hanya 630 meter dan hanya 15 menit berjalan kaki santai.

Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif