Langganan

Pemasangan CCTV ETLE di Sukoharjo Dimulai Akhir 2021 - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Candra Mantovani  - Espos.id Solopos  -  Sabtu, 6 November 2021 - 15:13 WIB

ESPOS.ID - Petugas Satlantas Polres Sukoharjo menyurvei bakal lokasi pemasangan kamera CCTV ETLE, Rabu (3/11/2021). (Istimewa/Polres Sukoharjo)

Esposin, SUKOHARJO – Satlantas Polres Sukoharjo masih terus menyiapkan penerapan sistem tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) di Sukoharjo pada 2022 nanti. Satlantas menarget pemasangan CCTV untuk pemantauan pelanggaran pengendara di jalan bisa dipasang akhir 2021 nanti.

Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Heldan Pramodha Wardana, mengaku sudah menyurvei lokasi penerapan sistem tilang elektronik di Sukoharjo bersama petugas Korlantas Polri beberapa waktu lalu. Berdasarkan hasil pemeriksaan lokasi, belum ada evaluasi terkait perbaikan atau penyesuaian sarpras untuk mendukung program tersebut.

Advertisement

Baca Juga: Hati-Hati, 5 Jenis Pelanggaran Ini Bisa Terekam CCTV ETLE Sukoharjo Lho

“Kemarin saat diperiksa memang belum ada evaluasi untuk perbaikan. Tapi kami tetap melakukan evaluasi untuk ke depannya apakah ada yang perlu diperbaiki. Untuk ruang monitor juga sudah disiapkan oleh Korlantas Polri, kami hanya survei tempat saja karena untuk program ini semua dilakukan dari pusat,” jelas dia ketika dihubungi Esposin Sabtu (6/11/2021).

Terkait persiapan selanjutnya Kasatlantas mengaku nantinya tim dari Korlantas Polri akan kembali ke Sukoharjo pada akhir 2021 maupun awal tahun 2022. Berdasarkan hal tersebut, ditarget, pemasangan CCTV untuk persiapan penerapan sistem tilang elektronik bisa direalisasi pada akhir 2021.

Advertisement

“Kami target akhir tahun ini bisa dipasang, jadi 2022 itu bisa diterapkan sistemnya. Tapi kami juga belum bisa memastikan karena itu nanti menunggu kepastian dari Korlantas Polri kapan akan dipasang karena anggaran dan realisasi dari mereka semua, kami hanya pelaksana,” terang dia.

Baca Juga: ETLE Sukoharjo Dipantau 10 Kamera CCTV, Ini Lokasinya

Terkait pelanggaran yang kemungkinan tidak terpantau ETLE, Kasatlantas mengaku tidak khawatir dengan hal tersebut. Dia mengatakan meskipun kendaraan tidak memiliki plat akan ada sistem lain yang bisa diterapkan untuk meningkatkan ketertiban pengendara di jalan.

Advertisement

“Tetap ada opsi lain untuk meningkatkan kesadaran berkendara dengan selamat. Harapan kami dengan adanya ETLE ini nanti, masyarakat semakin tertib di jalan saat berkendara dan potensi lakalantas turun,” ungkap dia.

Advertisement
Muh Khodiq Duhri - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif