Langganan

Walah! Ornamen Tugu Apem Sewu Taman Pintu Air Demangan Solo Hilang Dicuri - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gigih Windar Pratama  - Espos.id Solopos  -  Kamis, 29 Desember 2022 - 00:15 WIB

ESPOS.ID - Dua anak-anak bermain dan menikmati suasana di Taman Pintu Air Demangan baru, Kampung Sewu, Jebres, Solo, Rabu (28/12/2022). (Solopos/Putut Hartanto)

Esposin, SOLO -- Taman dan perkuatan lereng (revetment) di Pintu Air Demangan baru di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo, direncanakan selesai akhir tahun ini dan dibuka Januari 2023. Revetment ini nantinya akan membentang dari Pintu Air Demangan baru ke Pintu Air Demangan lama.

Selain itu, ada penggantian dari beberapa bagian dari ornamen pagar dan Tugu Apem Sewu di sekitar Pintu Air Demangan baru lantaran hilang dicuri. Namun, penggantian tersebut bersifat minor dan bisa dikerjakan dengan cepat.

Advertisement

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Sungai Pantai 3 Bengawan Solo, Isnaeni M Hartanto, menjelaskan target pengerjaan Pintu Air Demangan baru akan rampung pada akhir tahun ini dan diharapkan sudah bisa digunakan pada Januari 2023.

"Akhir tahun ini selesai semua yang di taman dan revetment. Insya Allah Januari 2023 sudah bisa digunakan. Revetment nanti menghubungkan Pintu Air Demangan baru dan Pintu Air Demangan lama Solo. Itu yang di atasnya nanti ada jogging track, panjangnya sekitar 350 meter," jelas Isnaeni kepada Esposin, Selasa (27/12/2022).

Isnaeni menambahkan khusus untuk Tugu Apem Sewu akan dilakukan perbaikan tambahan karena ada beberapa ornamen yang hilang dicuri. "Sebenarnya sudah selesai, tetapi memang perlu ada beberapa perbaikan karena ada beberapa ornamen yang sudah pada hilang dicuri," keluh Isnaeni.

Advertisement
Pintu Air Demangan baru Solo memang diproyeksikan tidak hanya menjadi sarana pengendali banjir tetapi juga objek wisata dengan keindahan taman dan jogging track. Untuk pengendalian banjir, pintu air yang dibangun dengan anggaran total mencapai Rp112 miliar itu dilengkapi enam pintu yang masing-masing berkapasitas 70 meter kubik per detik.

Sementara untuk wisata sudah disiapkan taman dengan tempat duduk dan jogging track. Diharapkan adanya taman ini menjadi wadah untuk interaksi masyarakat sekitar sekaligus menjadi daya tarik bagi pengunjung yang ingin melihat Sungai Bengawan Solo secara langsung.

Proyek pembangunan pintu air Demangan baru untuk menggantikan pintu air Demangan lama. Proyek tersebut dikerjakan Kementerian PUPR sejak 2019 dalam dua tahap pengerjaan yakni tahap pertama dengan anggaran sekitar Rp41,7 miliar dan tahap kedua sekitar Rp71 miliar.

Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif