Langganan

Umuka-Baznas Beri Pinjaman Tanpa Bunga ke Bakul Pasar di Karanganyar - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Indah Septiyaning Wardani  - Espos.id Solopos  -  Rabu, 4 September 2024 - 13:35 WIB

ESPOS.ID - Wakil Rektor II Umuka Solo, Sarilan (kiri), dan Ketua Baznas Karanganyar, KH Kafindi (kanan), selepas menandatangani nota kerja sama di Aula Kantor Baznas pada Rabu (4/9/2024). (Solopos.com/Indah Septiyaning W.)

Esposin, KARANGANYAR--Univeristas Muhammadiyah Karanganyar (Umuka) Solo mengembangkan sayap kerja samanya dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) setempat.

Selain pemberian beasiswa terhadap mahasiswa Umuka, kali ini kedua lembaga tersebut meneken kerja sama dalam penguatan ekonomi sektor informal.

Advertisement

Penandatanganan nota kesepakatan tersebut dilakukan oleh Baznas Karanganyar dan Umuka yang digelar di Aula Baznas pada Rabu (4/9/2024).

Wakil Rektor II Umuka Sarilan mengatakan kerja sama berupa penguatan ekonomi diberikan untuk pedagang pasar tradisional di Kabupaten Karanganyar. Dalam hal ini, Sarilan mengatakan dengan sasaran pedagang di Pasar Bejen dan Nglano, Kecamatan Tasikmadu.

Advertisement

Wakil Rektor II Umuka Sarilan mengatakan kerja sama berupa penguatan ekonomi diberikan untuk pedagang pasar tradisional di Kabupaten Karanganyar. Dalam hal ini, Sarilan mengatakan dengan sasaran pedagang di Pasar Bejen dan Nglano, Kecamatan Tasikmadu.

"Kerja sama dengan Baznas sudah ada sejak Umuka berdiri, berupa pemberian beasiswa. Sekarang dilanjutkan dengan kerja sama lain untuk program penguatan ekonomi sektor informal," kata Sarilan, Rabu.

Sarilan mengatakan kerja sama tersebut melanjutkan program Matching Fund Kedaireka Tahun 2023 Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Ditjen Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dengan judul Pemberdayaan Pedagang Kecil di Pasar Tradisional melalui Program Talangan Infaq Multi Manfaat (Portal Iman).

Advertisement

Bentuk kerja sama dilakukan berupa pemberian bantuan pinjaman tanpa bunga kepada para pedagang di dua pasar tradisional di Karanganyar. "Pinjaman tanpa bunga sebagai upaya membantu para pedagang agar tidak terjerat pinjaman online [pinjol] maupun bank plecit yang menjerat pedagang," kata dia.

Sarilan mengatakan ada sebanyak 30 pedagang yang akan menerima bantuan pinjaman tanpa bunga melalui Portal Iman. Untuk nilai yang diberikan, lanjut dia, bervariasi sesuai dengan nilai bantuan yang digelontorkan Baznas dalam program tersebut senilai Rp50 juta.

Ketua Baznas Karanganyar KH Kafindi mengatakan bantuan tersebut diharapkan memberi manfaat bagi pedagang kecil. Dia pun sangat mengapresiasi upaya Umuka melalui Portal Iman untuk kesejahteraan pedagang di pasar tradisional.

Advertisement

"Program ini akan memberikan manfaat bagi pedagang kecil di pasar-pasar tradisonal," katanya.

Advertisement
Astrid Prihatini WD - I am a journalist who loves traveling, healthy lifestyle and doing yoga.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif