Langganan

Sirkus dari Beijing Bakal Tampil di Boyolali - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Septhia Ryanthie Jibi Solopos  - Espos.id Solopos  -  Jumat, 21 Juni 2013 - 07:13 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi atraksi dalam pertunjukan sirkus (Dok/JIBI/Bisnis Indonesia)

Ilustrasi pertunjukan sirkus (Dok/JIBI/Bisnis Indonesia)

BOYOLALI--Sirkus Wuqiao Acrobatis dari Beijing, RRC, bakal tampil di Kabupaten Boyolali, Minggu-Selasa (23-25/6/2013).

Advertisement

Pertunjukan dan atraksi sirkus yang diadakan dalam rangka Hari Jadi ke-166 Kabupaten Boyolali tersebut dapat disaksikan di Lapangan Tenis Indoor Gedung Olahraga (GOR) Boyolali.

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Boyolali, Sutrisno, mengemukakan pada Minggu, pertunjukan bertaraf internasional itu akan menampilkan tiga pertunjukan. Sesi pertama pukul 10.00 WIB diperuntukan bagi  kalangan pelajar di Boyolali, meliputi Siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.

Sesi kedua pukul 14.00 WIB diperuntukan bagi pejabat eselon IV, III dan II dari SKPD di jajaran Pemkab Boyolali, serta pejabat Muspida Plus. Sedangkan pukul 19.00 WIB, pertunjukan diperuntukan untuk masyarakat umum.

Advertisement

“Sebelum sirkus dimulai, akan diwarnai dengan pertunjukan geguritan dari Disdikpora serta pementasan tarian dari tim Duta Seni Ke Eropa. Sedangkan hari kedua dan ketiga, terbagi  dalam dua perjunjukan. Pukul 10.00 WIB untuk kalangan pelajar dan pukul 19.00 WIB untuk masyarakat umum,” terang Sutrisno kepada wartawan, Kamis (20/6/2013).

Advertisement
Advertisement
Tutut Indrawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif