Langganan

Raditya Dika Roadshow Koala Kumal, Gramedia Solo Dibanjiri Fans Radit - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Eni Widiastuti Jibi Solopos  - Espos.id Solopos  -  Sabtu, 7 Februari 2015 - 20:47 WIB

ESPOS.ID - Penulis buku dan komedian Raditya Dika (tiga dari kiri) berfoto bersama penggemarnya di acara Meet and Greet Koala Kumal di Balai Soedjatmoko Solo, Sabtu (7/2/2015). (Eni Widiastuti/JIBI/Solopos)

Raditya Dika Roadshow Koala Kumal di Gramedia Solo. Ratusan penggemar Radit mengular.

Esposin, SOLO -- Ratusan orang harus antre untuk bertemu langsung dengan penulis buku sekaligus komedian muda, Raditya Dika, dalam acara Meet and Greet Koala Kumal di Balai Soedjatmoko Solo, Sabtu (7/2/2015).

Advertisement

Ruangan Balai Soedjatmoko yang tidak terlalu luas itu pun tak mampu menampung para penggemar Raditya Dika yang datang dari berbagai wilayah.

Akibatnya mereka harus antre panjang hingga mengular dari Balai Soedjatmoko menuju bagian depan Toko Gramedia hingga ke area parkir.

Advertisement

Akibatnya mereka harus antre panjang hingga mengular dari Balai Soedjatmoko menuju bagian depan Toko Gramedia hingga ke area parkir.

Mereka yang kebanyakan sudah membawa buku karya Raditya Dika berjudul Koala Kumal itu diminta berjejer dua hingga tiga orang.

Setelah tiba gilirannya, para penggemar bisa meminta tanda tangan Raditya di buku Koala Kumal, bersalaman dan berfoto bersama.

Advertisement

“Senang banget akhirnya bisa bertemu langsung dengan penulis buku yang kusuka,” ujarnya saat ditemui Esposin, Sabtu.

Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) ini memiliki buku-buku karya Raditya Dika. Ia pun hampir selalu menyaksikan komedian itu ketika tampil di televisi.

“Orangnya lucu, cakep dan pesan yang disampaikan mengena,” ujarnya.

Advertisement

Penggemar Raditya lainnya, Sekar, 15, juga rela antre berjam-jam agar bisa bertemu langsung dengan penulis buku idolanya itu.

Siswa SMAN 1 Sukoharjo ini mengaku sudah mengidolakan Raditya sejak SMP. Ia pun memiliki beberapa buku karya Raditya dan sering menyaksikan penampilan Raditya sebagai komedian. “Mukanya polos tapi lucu. Pesannya mengena juga,” katanya singkat.

Peserta acara Meet and Greet Koala Kumal lainnya, Bagas, 18, mengungkapkan ia sebenarnya tidak terlalu mengidolakan Raditya Dika.

Advertisement

Ia datang ke acara Meet and Greet karena dimintai tolong salah satu temannya untuk minta tanda tangan Raditya di buku Koala Kumal.

“Aku suka sama Raditya, tapi enggak suka banget. Biasa aja. Tapi senang bisa ikut acara Meet and Greet karena bisa bertemu langsung dengan Raditya yang selama ini sering tampil di televisi,” ujarnya.

Dikutip dari sampul belakang buku, Koala Kumal adalah buku komedi yang menceritakan pengalaman Raditya dari mulai kegiatan Pramuka jerit malam SMP yang berakhir dengan kekacauan sampai bertemu perempuan yang mahir bermain tombak. Seluruh cerita di dalamnya berasal dari kisah nyata.

Advertisement
Rini Yustiningsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif