Langganan

Polisi terus lacak pelaku perampokan gaji KPU - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id Solopos  -  Minggu, 6 September 2009 - 20:47 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Wonogiri (Espos)--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wonogiri segera melakukan rapat pleno terkait kejadian perampokan yang terjadi pada Jumat (4/9) lalu, peristiwa itu mengakibatkan 21 pelaksana kegiatan belum mendapatkan honor.

Menurut Sekretaris KPU Wonogiri, Sugino, mengenai raibnya sejumlah uang yang akan digunakan untuk membayar honor 21 pelaksana kegiatan tersebut pihaknya akan menggelar rapat pleno dalam waktu dekat. Dia mengatakan, karena nominal uang yang dirampok tersebut tidak sedikit, nantinya apakah yang bersangkutan diminta bertanggungjawab atas sejumlah uang itu atau tidak pihaknya belum memastikan.

Advertisement

“Belum ada mekanisme yang disepakati, karena itu kami akan lakukan rapat pleno,” papar dia ketika dihubungi Espos, Minggu (6/9).

Dia mengatakan, hasil koordinasi dengan pihak kepolisian yang dilakukan beberapa waktu lalu belum membuahkan hasil, karena pihak kepolisian tengah melacak pelaku perampokan tersebut. Meskipun saksi mata sempat melakukan pengejaran terhadap perampok tetapi siapa pelaku peristiwa itu masih samar-samar. Dia menerangkan, hasil perkembangan terakhir dari kepolisian terkait aksi perampokan terus dipantau.

“Belum ada kabar lebih lanjut dari kepolisian mengenai pelaku perampokan tersebut,” papar dia.

Advertisement

das

Advertisement
Advertisement
Anik Sulistyawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Gaji Kpu Rampok
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif