Langganan

Merasa Dikhianati, Golkar Klaten Batal Usung One Krisnata Jadi Cabup - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ponco Suseno  - Espos.id Solopos  -  Senin, 6 Juli 2020 - 18:11 WIB

ESPOS.ID - Baliho One Krisnata siap maju sebagai Cabup Klaten dipasang di tepi jalan raya Jogja-Solo wilayah Ceper, KLaten, Senin (13/1/2020). (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Esposin, KLATEN — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Kabupaten Klaten, Jawa Tengah telah mencoret One Krisnata sebagai calon bupati (cabup) yang akan diusung di Pilkada 2020.

Langkah itu diambil setelah pengurus DPD II Klaten dan anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Klaten menggelar Focus Group Discussion (FGD) secara internal, pertengahan pekan lalu.

Advertisement

Berdasarkan informasi yang dihimpun Esposin, DPD II Partai Golkar merasa telah dicederai One. Hal ini menyusul dilangsungkannya deklarasi secara sepihak oleh One saat menggandeng politikus PKS, Muhammad Fajri, di Hotel Galuh Kecamatan Prambanan.

Penjualan Investasi ORI017 Sudah Lampaui Target, Orang Indonesia "Banyak Duit"

Sebelum deklarasi berlangsung, DPD II Partai Golkar masih menjalin koalisi dengan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Klaten yang dipimpin One Krisnata. Sedianya, One bakal menggandeng politikus Partai Golkar, Endang Srikarti Handayani sebagai calon wakil bupati.

Advertisement

Namun rencana tersebut gagal. One akhirnya menjatuhkan pilihan cawabup ke Muhammad Fajri. Pasangan One Krisnata-Muhammad Fajri disebut ORI.

"Kami sudah merapatkan barisan setelah ditinggal Pak One Krisnata. Dalam satu pekan ini, kami akan melakukan lobi politik ke cabup petahana [Sri Mulyani] dan cabup Mas Arif. Kami masih bisa kedua-duanya. Tapi kami sudah tidak bisa kembali ke Pak One," kata Wakil Ketua Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) DPD II Partai Golkar Klaten, Triyono, saat ditemui wartawan di DPRD Klaten, Senin (6/7/2020).

Golkar Tetap Jadi Pengusung

Triyono mengatakan Partai Golkar Klaten akan tetap menjadi partai pengusung di Pilkada 2020. Sebaliknya, Partai Golkar Klaten tak ingin menjadi partai pendukung di Pilkada 2020.

Wow! Samsung Galaxy M41 Bakal Pakai Baterai Super Jumbo

Advertisement

"Apa pun caranya, kami ingin mengusung. Partai Golkar adalah partai terbesar kedua di Klaten. Nanti dilihat bersama, ada yang akan membuka hati enggak untuk Partai Golkar," katanya.

Sebagaimana diketahui, One Krisnata selaku ketua Partai Demokrat Klaten sekaligus calon bupati (cabup) di Pilkada 2020 telah menggandeng politikus PKS, Muhammad Fajri sebagai cawabup-nya. Pasangan calon (paslon) ORI ini diusung tiga partai politik (parpol) parlemen di DPRD Klaten, yakni Partai Demokrat (tiga kursi), PKS (lima kursi), dan Partai Gerindra (lima kursi).

Tahukah Anda? Kompleks Keraton Solo Sampai PGS dan BTC Itu Dulunya Danau

Jumlah 13 kursi yang dikantongi ketiga parpol itu dinilai telah cukup mendaftarkan ORI di Pilkada 2020. Jumlah minimal parpol atau gabungan parpol di Klaten yang ingin mendaftarkan paslon di Pilkada 2020 yakni 10 kursi.

Klaim One

Sementara itu, One sebelumnya menegaskan Partai Golkar masih berada di kubunya. "Golkar masih bersama kami," kata One Krisnata, di sela-sela deklrasi ORI di Hotel Galuh Prambanan, Sabtu (27/6/2020).

Pilkada Klaten 2020 berpeluang besar diikuti tiga paslon. Selain ORI, juga terdapat Sri Mulyani-Aris Prabowo yang diusung PDIP Klaten dengan 19 kursi dan Arif Budiyono-Harjanta yang diusung PAN (empat kursi), PKB(empat kursi), PPP (dua kursi), Partai Nasdem (satu kursi).

Advertisement
Ginanjar Saputra - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif