Langganan

Kasatresnarkoba dan Kasatlantas Polres Karanganyar Dimutasi  - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Indah Septiyaning Wardani  - Espos.id Solopos  -  Selasa, 21 Februari 2023 - 09:01 WIB

ESPOS.ID - Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold Hendra Kumontoy saat melantik dan mengambil sumpah jabatan empat perwira di lingkup Polres Karanganyar, Senin (20/2/2023). (Istimewa/Polres Karanganyar)

Esposin, KARANGANYAR -- Roda mutasi kembali bergulir di lingkungan Polres Karanganyar. Empat perwira di polres setempat dimutasi.

Upacara serah terima jabatan (sertijab) digelar di aula Wira Pratama I Polres Karanganyar, Senin (20/2/2023) petang.

Advertisement

Pejabat yang dimutasi masing-masing Kabag SDM dari pejabat lama Kompol Bambang Erwadi diganti AKP Suwarsih; Kasatresnarkoba, AKP Agus Susilo Utomo digantikan pejabat baru Iptu Sopran Yogatama; Kasatlantas AKP Yulianti digantikan AKP Aliet Alphard; dan Kapolsek Jumapolo Polres Karanganyar dari AKP Gerakan Prasetyo Budi ke pejabat baru AKP Dwi Atmoko.

Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold Hendra Kumontoy, mengatakan mutasi merupakan hal yang biasa dan harus dilakukan dalam suatu organisasi. Hal ini merupakan bagian dari pembinaan personel dengan memberikan kesempatan untuk berprestasi pada beberapa penugasan kepolisian.

"Untuk pejabat baru saya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Karanganyar," katanya kepada Esposin, Selasa (21/2/2023).

Advertisement

Dia berharap kepada pejabat baru segera menyesuaikan dengan tugas dan dapat menunjukkan dedikasi dan prestasi serta sukses yang lebih baik.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih atas dedikasinya kepada para pejabat lama yang dimutasi. Pengabdian dan jasa-jasa dalam memajukan Polres Karanganyar sangat berharga. Dengan tugas dan jabatan baru diharapkan bisa meraih sukses yang lebih baik.

"Saya yakin, dengan bekal pengalaman yang saudara miliki, saudara sudah siap melaksanakan tugas di tempat yang baru," katanya.

Advertisement
Ponco Suseno - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif