Langganan

Jembatan Panggil putus, ribuan warga Gantiwarno terisolasi - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id Solopos  -  Sabtu, 7 Mei 2011 - 12:30 WIB

ESPOS.ID - Jembatan Panggil (dok Solopos)

Advertisement

Klaten (Esposin)--Ribuan warga di Desa Kerten, Gantiwarno terisolasi lantaran jembatan Panggil yang merupakan akses utama di desa tersebut putus. Padahal di desa itu juga tengah di landa banjir.

Kades Kerten, Gantiwarno Sihono saat dihubungi Espos, Sabtu (7/5/2011) menyebutkan setidaknya ada 646 kepala keluarga (KK) yang terdiri 3.500 jiwa di desanya tak bisa berhubungan dengan desa lain. Hal itu disebabkan putusnya jembatan Panggil yang berada di Desa Sawit serta ambrolnya talud jembatan Kepoh.

Untuk bisa keluar desa, imbuhnya, warga harus mengambil jalur yang jauh melalui Desa Ngandong. Namun, rupanya Desa Ngandong tersebut juga direndam banjir. “Kami bingung karena kami terputus dengan dunia luar, tak bisa akses ke kecamatan, kabupaten, juga tak bisa berhubungan dengan Sleman dan Gunungkidul,” ungkapnya.

Advertisement

(asa)

Advertisement
Advertisement
Tutut Indrawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif