Langganan

Eco Bhinneka Ajak Warga Solo Peduli Lingkungan dengan Kelola Sampah - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gigih Windar Pratama  - Espos.id Solopos  -  Senin, 14 November 2022 - 01:02 WIB

ESPOS.ID - Puncak acara kampanye dan workshop tentang keberagaman dan penyelamatan lingkungan Eco Bhinneka Nasiyatul Aisyiyah di Car Free Day (CFD) Jl Slamet Riyadi, Solo, Minggu (13/11/2022). (Istimewa)

Esposin, SOLO -- Eco Bhinneka Nasiyatul Aisyiyah menggelar acara untuk mengampanyekan keberagaman dan penyelamatan lingkungan dengan puncaknya saat Car Free Day (CFD) di Jl Slamet Riyadi, Solo, Minggu (13/11/2022). Acara tersebut berupa kampanye program kepedulian lingkungan dengan alat peraga yang sudah dibuat saat workshop.

Dalam kampanye ini, Eco Bhinneka mengajak dan mengampanyekan kepada masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan terutama sampah yang bisa didaur ulang. Mereka berharap bisa mengajarkan kepada warga Kota Solo bagaimana memilah sampah organik maupun anorganik.

Advertisement

Pelaksana Humas Program Eco Bhinneka Nasiyatul Aisyiyah, Frida Alfani Maslahah, menerangkan kegiatan di CFD adalah acara puncak dari kegiatan yang digelar sejak dua hari lalu. Dalam puncak acara tersebut ada pameran alat peraga kampanye yang dibuat peserta Eco Bhinneka.

Selain ada peragaan alat kampanye, ada juga program penukaran baju dengan botol plastik. "Hari ini puncak acara kegiatan, yaitu pameran alat kampanye Eco Bhinneka atau pemakaian alat kampanye yang sudah kami buat," ujar Frida saat dihubungi Esposin, Minggu (13/11/2022).

Menurut Frida, program ini sudah dijalankan Eco Bhinneka selama dua tahun terakhir di Kota Solo. Program ini diharapkan bisa mempererat persaudaraan dan menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan. Oleh karena itu, Eco Bhinneka menggandeng peserta dari kalangan lintas agama dan penyandang disabilitas.

Advertisement
Baca Juga: Semangat Eco Bhinneka Muhammadiyah Membangun Perdamaian Lewat Narasi dan Video

"Program Eco Bhinneka ini sudah berjalan dari tahun lalu, tentu sesuai dengan survey yang kami lakukan sebelumnya. Kami berharap bisa mempererat persaudaraan dan juga kepedulian terhadap lingkungan terutama masalah persampahan" lanjutnya.

Sebagai informasi, Eco Bhinneka adalah program dari Muhammadiyah sebagai kegiatan bersama komunitas lintas iman melalui aksi bersama dalam upaya pengelolaan dan pelestarian lingkungan. Kegiatan dilakukan di empat wilayah, yakni Kalimantan Barat (Pontianak), Jawa Tengah (Solo), Jawa Timur (Banyuwangi), dan Maluku Utara (Ternate).

Advertisement
Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif