Langganan

Tayang di Bioskop, Film Budi Pekerti Ternyata Syuting di Umbul Ponggok Klaten - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Taufiq Sidik Prakoso  - Espos.id Solopos  -  Jumat, 10 November 2023 - 17:45 WIB

ESPOS.ID - Film Budi Pekerti. (Instagram/filmbudipekerti)

Esposin, KLATEN -- Film berjudul Budi Pekerti menyita perhatian sejak tayang perdana di bioskop seluruh Indonesia pada Kamis (2/11/2023) lalu. Film karya sutradara Wregas Bhanuteja itu mengangkat isu sosial di media sosial.

Ternyata, salah satu lokasi syuting film tersebut berada di Umbul Ponggok, Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten. Hal itu dibenarkan pengelola destinasi wisata air populer di Klaten di bawah Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Tirta Mandiri Ponggok.

Advertisement

Kepala Divisi Wisata Berdesa Bumdes Tirta Mandiri Ponggok, Suyantoko, mengatakan syuting film tersebut di Umbul Ponggok dilakukan menjelang akhir 2022 lalu. Selama satu hari, Umbul Ponggok di-booking khusus untuk syuting film Budi Pekerti.

“Iya betul, salah satu lokasi syutingnya di Umbul Ponggok, di Ponggok Walker dan foto underwater. Itu selama satu hari Umbul Ponggok di-booking,” kata Suyantoko saat dihubungi Esposin, Jumat (10/11/2023).

Advertisement

“Iya betul, salah satu lokasi syutingnya di Umbul Ponggok, di Ponggok Walker dan foto underwater. Itu selama satu hari Umbul Ponggok di-booking,” kata Suyantoko saat dihubungi Esposin, Jumat (10/11/2023).

Beberapa pegawai Umbul Ponggok ikut langsung membantu dalam proses produksi film tersebut ketika syuting di umbul. Mereka membantu proses pengambilan gambar di bawah air lantaran merekalah yang mengetahui kondisi bawah permukaan air destinasi wisata tersebut.

“Waktu itu sempat hujan dan sempat take beberapa kali. Harapan kami dengan film ini syuting di Umbul Ponggok membuat banyak orang penasaran dan meningkatkan kunjungan ke Umbul Ponggok,” jelas Suyantoko.

Sinopsis Film

Suyantoko menjelaskan itu bukanlah kali pertama Umbul Ponggok jadi lokasi syuting. Destinasi wisata air itu juga beberapa kali menjadi lokasi syuting sinetron. “Untuk film layar lebar ini yang sudah kali kedua,” kata dia.
Advertisement

Pengunjung cukup mengenakan helm kedap air yang terhubung dengan selang ke alat penyuplai oksigen dan menikmati panorama bawah air dengan berjalan kaki.

Tarif untuk menikmati wahana itu Rp150.000 per orang dengan durasi selama 20 menit sudah termasuk mendapatkan file video dan foto. “Operator dari tim kami. Jadi pengunjung bisa menikmati pemandangan di dalam air dan bisa langsung bisa berinteraksi dengan ikan-ikan,” kata Suyantoko.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Esposin, film Budi Pekerti dibintangi Sha Ine Febriyanti, Dwi Sasono, Prilly Latuconsina, Angga Yunanda, dan beberapa pemeran lain. Ceritanya berkisah tentang seorang guru (Bu Prani diperankan Sha Ine Febriyanti) yang menjadi viral dan di-bully di media sosial setelah perselisihannya dengan seorang pengunjung pasar direkam oleh seseorang dan diunggah di media sosial.

Advertisement

Tidak hanya Prani, keluarganya ikut kena bully dan dicari kesalahannya. Hal itu membuat kehidupan Prani dan keluarganya yang tenang jadi terusik. Bahkan, Prani tidak hanya terancam kehilangan keharmonisan keluarga tapi juga pekerjaannya.

Sebelum tayang di bioskop Indonesia, film ini tayang perdana di Festival Film Internasional di Toronto, Kanada, pada 9 September 2023. Kemudian di Jakarta Film Week pada 25 Oktober 2023.

Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif