Langganan

Tak Terbendung, SMA Muhammadiyah PK Solo Melaju Mulus ke Semifinal LCC FAM 2021 - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Tika Sekar Arum  - Espos.id Solopos  -  Jumat, 29 Januari 2021 - 15:52 WIB

ESPOS.ID - Tim yang siap berlaga di hari terakhir babak penyisihan.

Esposin, SOLO -- SMA Muhammadiyah PK Solo melaju dengan nyaris tanpa kendala ke babak semifinal lomba cerdas cermat atau LCC virtual Festival Ayo Membaca atau FAM 2021.

Saat babak penyisihan sesi VII, Jumat (29/1/2021) pagi, sekolah tersebut memimpin perolehan nilai pada pertanyaan wajib dan pertanyaan rebutan.

Advertisement

Pada pertanyaan wajib dengan 10 soal, SMA Muhammadiyah PK Solo yang merupakan grup B pada LCC FAM 2021, langsung mengoleksi 80 poin.

Baca juga: Apes! Pedagang Di Sukoharjo Ini Sedang Menggoreng Bakwan Saat Warung Tertabrak Truk

Advertisement

Baca juga: Apes! Pedagang Di Sukoharjo Ini Sedang Menggoreng Bakwan Saat Warung Tertabrak Truk

Sementara lawannya, yakni SMKN 1 Giritontro Wonogiri (grup A) dan SMK Pelayaran Wira Samudera Semarang (grup C) hanya meraih masing-masing 20 dan 60 poin.

Advertisement

Berkat performa tersebut, SMA Muhammadiyah PK Solo menjadi sekolah dengan nilai tertinggi dari semua sekolah peserta babak penyisihan LCC FAM 2021.

Baca juga: Baju “Berjendela” Bupati Sragen Saat Divaksin Bikin Gubernur Ganjar Penasaran

Seru dan Menegangkan

Peserta dari SMA Muhammadiyah PK Solo, Ovie Syifa Salsabila dan Salma Adji Safitri, menyampaikan rasa syukur karena berhasil masuk babak semifinal. “Alhamdulillah, senang Kak,” kata mereka kala ditanya Host LCC FAM 2021, Putu Narendra, begitu dinyatakan menang.

Sementara itu, meski gagal masuk babak semifinal, peserta dari SMKN 1 Giritontro Wonogiri, Vina Normeiluawati dan Vany Normeisita, mengaku tetap bersemangat. “Seru Kak, dan menegangkan karena poin saling susul-menyusul,” kata si kembar Vina dan Vany.

Advertisement

Peserta dari SMK Pelayaran Wira Samudera Semarang, Ani Musarofah dan Guntur Syaiful Anwar, yang tertinggal dalam perolehan poin di pertanyaan rebutan kurang beruntung pada lomba ini. “Kami kalah cepat Kak,” kata mereka.

Baca juga: Kunjungi Madenpom Solo, Danpomdam IV/Diponegoro Sampaikan Pesan Penting Ini

Advertisement

Ketua Panitia FAM 2021, Danang Nur Ihsan, mengatakan babak penyisihan sesi VII LCC FAM 2021 sebenarnya berlangsung seru saat pertanyaan rebutan. Regu A SMKN 1 Giritontro yang ketinggalan pada sesi pertanyaan wajib mencoba meengejar.

“Regu A semangat mengejar ketertinggalan nilai di pertanyaan rebutan. Dari nilai 20 hingga menjadi 55. Namun, karena sudah ketinggalan di awal memang sulit untuk mengejar,” ujar Danang kepada Esposin, Jumat.

Dengan berakhirnya babak penyisihan sesi VII LCC FAM 2021, berarti sudah ada tujuh sekolah yang memastikan diri masuk ke babak semifinal.

Baca juga: OJK Beri Lampu Hijau Penggabungan 3 Bank Syariah Himbara

Tujuh sekolah tersebut adalah SMAN 4 Solo, SMA Al Azhar Syifa Budi Solo, SMAN Kerjo Karanganyar, SMAN 1 Karanganyar, SMAN 3 Solo, SMAN 2 Nganjuk, dan SMA Muhammadiyah PK Solo.

Semifinal lomba yang didukung Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, Yamaha Indonesia, Indosat Ooredoo, Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang, dan Dinas Pendidikan Jawa Tengah ini akan digelar pada Senin tanggal 1 Februari 2021.

Advertisement
Tika Sekar Arum - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif