Langganan

Seusai Wedangan dengan Pimpinan 6 Parpol di Solo, Ini Kata Mangkunagoro X - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Kurniawan  - Espos.id Solopos  -  Senin, 29 Juli 2024 - 10:59 WIB

ESPOS.ID - Pengageng Pura Mangkunegaran Solo, KGPAA Mangkunagoro X atau Gusti Bhre, saat diwawancara wartawan seusai melakukan pertemuan di Wedangan Mantap Solo, Minggu (28/7/2024) malam. (Solopos.com/Kurniawan)

Esposin, SOLO—Pengageng Pura Mangkunegaran Solo, KGPAA Mangkunagoro X atau Gusti Bhre belum mau terbuka terkait peluangnya maju sebagai bakal Cawali Solo dalam Pilkada 2024.

Untuk kali kesekian dia hanya menyampaikan apresiasi kepada pihak-pihak yang memberikan dukungan kepadanya untuk maju Pilkada. Tapi dia belum menyatakan diri siap maju Pilkada.

Advertisement

“Pokoknya siapa pun yang mempunyai kepercayaan, memberikan dukungan dan percaya, kami selalu apresiasi, dan terima kasih, sebanyak-banyaknya,” ujar dia saat diwawancara wartawan seusai wedangan dengan pimpinan enam parpol di Solo, Minggu (28/7/2024) malam.

Pernyataan MN X tersebut menanggapi kesiapan koalisi besar untuk mengusung dirinya. Saat ditanya apakah peluang maju melalui koalisi besar dibahas dalam pertemuan semalam, menurut MN X tidak spesifik membahas hal itu. “Tadi diskusi ringan saja,” aku dia.

MN X mengatakan akan melihat bagaimana dinamika ke depan terkait peluangnya maju Cawali Solo. “Kita lihat lah ke depannya seperti apa. Tapi senang bisa mendapatkan banyak masukan, cerita-cerita, dan tentunya sharing pengalaman ya,” sambung Gusti Bhre.

Advertisement

Ditanya perihal belum adanya kata akhir kesiapan maju sebagai Cawali Solo 2024, MN X mengaku bersikap santai. Sebab, menurut dia, masih ada waktu beberapa pekan ke depan. “Santai saja mbak. Kita lihat beberapa pekan ke depan lah,” tutur pemuda 27 tahun itu.

Ihwal pertemuan malam itu, menurut MN X atas inisiatif atau prakarsa dari partai-partai koalisi. “Sekali lagi, senang bisa bersilaturahmi, dan diskusi macam-macam, belajar banyak hal, dan semoga bisa lebih sering berkomunikasi lagi,” terang dia.

Advertisement
Ahmad Mufid Aryono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif