Langganan

KEBAKARAN SUKOHARJO : Pabrik Plastik di Grogol Terbakar - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Suharsih Jibi Solopos.com  - Espos.id Solopos  -  Selasa, 2 Mei 2017 - 18:03 WIB

ESPOS.ID - Api membakar bangunan pabrik PT Kharisma Plasindo di Grogol, Sukoharjo, yang terbakar pada Selasa (2/5/2017). (Bony Eko Wicaksono/JIBI/Solopos)

Kebakaran Sukoharjo, pabrik plastik milik PT Kharsima Plasindo terbakar.

Esposin, SUKOHARJO -- Pabrik plastik PT Kharisma Plasindo di Desa Telukan, Kecamatan Grogol, Sukoharjo, terbakar pada Selasa (2/5/2017) sekitar pukul 17.00 WIB.

Advertisement

Wartawan Solopos di Sukoharjo, Bony Eko Wicaksono, melaporkan hingga pukul 17.30 WIB api belum berhasil dipadamkan. Sekitar lima unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan si jago merah.

Berdasarkan informasi yang diperoleh di lokasi, titik api berasal dari bagian belakang pabrik. Di dalam pabrik ada banyak bahan plastik yang mudah terbakar. Pabrik tersebut masih dalam tahap pembangunan sehingga belum beroperasi. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Suharsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif