Langganan

Jembatan Mojo Solo Kembali Mulus Akhir November, Begini Tahapannya - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Wahyu Prakoso  - Espos.id Solopos  -  Rabu, 29 Juni 2022 - 12:31 WIB

ESPOS.ID - Jembatan Mojo di Pasar Kliwon yang menghubungi Solo dengan Mojolaban, Sukoharjo. (Solopos/Nicolous Irawan)

Esposin, SOLO -- Rencana pembongkaran sampai pemasangan kembali Jembatan Mojo yang menghubungkan Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Solo dengan Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo berlangsung 5 September sampai 6 November 2022.

Jembatan Mojo Solo bisa kembali dilalui kendaraan pada akhir November 2022. Demikian hasil Rapat Koordinasi Lanjutan Penggantian Jembatan Jurug B dan Rehabilitasi Jembatan Mojo, pada Senin (27/06/2022). Hasil rapat tersebut disampaikan melalui Instagram @dpupr_surakarta.

Advertisement

Lini masa rehab Jembatan Mojo Solo dimulai dari pemesanan material pelat baja ortotropik pada 27 Juni sampai 24 Juli 2022. Selanjutnya, proses fabrikasi pelat baja ortotropik dilakukan mulai 25 Juli hingga 25 September 2022.

Tahapan selanjutnya mulai 5 September 2022 sampai 6 November 2022 adalah pembongkaran pelat lantai jembatan eksisting (lama). Prosesnya dapat dipercepat dengan memulai pembongkaran pada pertengahan Agustus sampai akhir Oktober.

Advertisement

Tahapan selanjutnya mulai 5 September 2022 sampai 6 November 2022 adalah pembongkaran pelat lantai jembatan eksisting (lama). Prosesnya dapat dipercepat dengan memulai pembongkaran pada pertengahan Agustus sampai akhir Oktober.

Berikutnya, penutupan satu lajur jembatan dan memfungsikan satu lajur lain jembatan hanya untuk kendaraan roda dua. Pada saat itu juga dilakukan tahapan pengiriman baja dari fabrikator.

Baca Juga : Waduh! 5 Jembatan Solo Ini Rawan Rusak Jika Jurug-Mojo Digarap Bareng

Advertisement

Adapun jenis kendaraan yang bisa melalui Jembatan Mojo Solo pada saat pembangunan adalah sepeda motor untuk sementara. Kebijakan tersebut akan dievaluasi dengan melihat perkembangan.

Titik pengalihan arus selama pembangunan Jembatan Mojo Solo dimulai dari simpang terdekat, yakni di Baturono dan Tugu Bekonang, Sukoharjo. Jembatan Mojo Solo diharapkan selesai dan bisa dilalui kembali seperti semula pada akhir November 2022.

Camat Pasar Kliwon, Solo, Ahmad Khoironi, menjelaskan bakal ada peningkatan Jl. Kiai Mojo, Solo dari jembatan simpang empat Batutorono tahun ini.

Advertisement

“Mengenai teknis jembatan kewenangan DPUPR [Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Solo]. Kami hanya sebatas sosialisasi. Nanti malam kami ada sosialisasi yang Jl. Kiai Mojo,” kata dia ditemui di Balai Kota Solo, Rabu (29/6/2022).

Baca Juga : Pengumuman! Rute BST Koridor 5 Dialihkan Selama Rehab Jembatan Mojo

Catatan Esposin, Pemkot Solo tidak hanya merehab Jembatan Mojo Solo namun sekalian akan memperbaiki dan meningkatkan kelas Jl. Kyai Mojo. Anggaran peningkatan jalan tersebut disiapkan Rp5 miliar dari pos dana alokasi khusus (DAK).

Advertisement

Kabid Bina Marga DPUPR Solo, Joko Supriyanto, mengatakan peningkatan kelas jalan akan dikerjakan mulai dari simpang Baturono sampai tanggul lama Bengawan Solo.

Advertisement
Sri Sumi Handayani - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif