Langganan

Bilik Suara 5.848 Lembar Datang, Bawaslu Sragen Langsung Ikut Awasi - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Tri Rahayu  - Espos.id Solopos  -  Kamis, 19 September 2024 - 10:19 WIB

ESPOS.ID - Para pekerja menurunkan bilik suara dari truk di depan Gedung IPHI Krapyak, Sragen, yang difungsikan KPU Sragen sebagai gudang logistik, Selasa (17/9/2024) petang. (Espos.id/Tri Rahayu)

Esposin, SRAGEN—Logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sragen 2024 berupa 5.848 bilik suara menjadi rangkaian sejumlah logistik yang datang dari hasil pengadaan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Bilik suara tersebut akan dibagi per tempat pemilihan suara (TPS) sebanyak empat lembar. Datangnya logistic Pilkada Sragen tersebut langsung di bawah pengawasan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sragen.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Logistik KPU Sragen, Indriana, saat ditemui Esposin, Rabu (18/9/2024), mengungkapkan jumlah bilik suara yang datang sudah sesuai kebutuhan, yaitu 5.848 lembar. Dia mengatakan kebutuhan bilik itu dihitung per TPS sebanyak empat lembar. Dia mengungkapkan sebenarnya bilik suara itu akan dikirim pada 20 September 2024 besok tetapi justru dikirim pada Selasa (17/9/2024) sore.

Advertisement

“Pengadaannya ada di PT Santoso Jawi Abadi Surabaya. Pengadaan logistik tahap pertama ini terbagi atas pengadaan bilik suara, kotak suara, segel, dan tinta. Sedangkan untuk pengadaan logistik tahap kedua ada enam jenis, yaitu sampul biasa, sampul C hasil KWK, formulir plano, salinan A-4, sampul kubus, dan daftar pemilih ukuran setengah plano. Yang baru datang bilik suara,” jelasnya.

Dia menerangkan untuk kotak suara nanti per TPS ada dua kotak suara sehingga pengadaannya sesuai kebutuhan. Dia menjelaskan bila ada yang rusak maka sudah dipertimbangkan dan bisa dikomunikasikan kepada penyedia pengadaan.

Para pekerja menurunkan bilik suara dari truk tronton dan disimpan di Gedung IPHI Krapyak yang difungsikan sebagai gudang KPU Sragen. Bilik suara yang datang itu terbagi atas paket yang berisi 10 lembar. Total ada 585 paket.

Advertisement

Operator Silog KPU Sragen, Suwarno, juga mengecek langsung logistik yang datang. Dia mengatakan bilik yang datang sudah sesuai dengan kebutuhan, yaitu empat kali 1.462 TPS. “Ini logisik pertama yang datang. Nanti kami cek jumlahnya sesuai dengan data di Silog belum,” jelasnya.


Advertisement
Advertisement
Astrid Prihatini WD - I am a journalist who loves traveling, healthy lifestyle and doing yoga.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif